Presiden Torino: Alessio Cerci Terlambat Datang ke Milan

 i-SepakBola - Sebenarnya Cerci sudah hampir pindah dari Torino ke Milan pada awal musim ini, namun Atletico Madrid datang di hari batas waktu transfer terakhir dengan membayar fee €16 juta (euro) untuk membawanya ke Spanyol.

Sekarang ia siap untuk beralih kembali ke San Siro pada kesepakatan pertukaran pinjaman dengan Fernando Torres.

"Dia seharusnya pergi ke Milan pada musim panas lau," kata Presiden Torino Cairo kepada Tuttosport. "Rossoneri tidak merasa siap untuk membayar jumlah tersebut, sehingga Cerci menuju ke Madrid. Pada dasarnya ia terlambat datang ke Milan enam bulan," imbuhnya.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, Chelsea secara resmi telah mengkonfirmasi bahwa striker Fernando Torres dibeli secara permanen oleh AC Milan pada 5 Januari nanti. Tapi Torres kemudian akan bergabung dengan Atletico Madrid dengan status pinjaman dari bulan Januari.

Milan ingin menukar Torres dengan Alessio Cerci, seperti yang telah disepakati bersama kedua klub pada Sabtu malam. Atletico akan memberikan opsi pembelian Cerci di akhir musim ini jika Milan memberikan penawaran yang tepat.

Football Italia
mengatakan bahwa Milan dan Atletico masing-masing akan membayar setengah dari gaji Torres sebesar €4 juta per musim.

0 comments:

Post a Comment