Hat-trick Ronaldo Ukir Rekor Baru di Liga Spanyol

i-sepakbola - Cristiano Ronaldo mencetak golnya yang ke-200 saat Real Madrid menjamu Celta Vigo tadi malam, Minggu (7/12/2014) dinihari WIB, yang juga membantu kemenangan ke-18 Real Madrid secara beruntun.

Gol tersebut sekaligus membuatnya mengukir rekor sebagai pemain yang paling banyak mencetak hat-trick dalam sejarah Liga Spanyol, yakni 23 kali hat-trick mengalahkan rekor 22 hat-trick yang telah diukir Alfredo Di Stefano dan Telmo Zarra.

Penyerang Portugal itu telah mengkoleksi 197 gol dalam 177 pertandingan di liga sebelum menjamu Celta Vigo di Santiago Bernabeu. CR 7 membuka skor dengan tendangan penalti di babak pertama di menit ke-36, kemudian menambahkan 2 gol lagi di babak kedua tepatnya di menit ke-65 dan 81.

Kini ia sudah mencetak 23 gol di Liga Spanyol hanya dalam 13 pertandingan.

Tak lama dari gol ketiganya, CR7 diganti dan mendapat tepuk tangan yang sangat meriah dari para penonton di Santiago Bernebeu

Dengan torehan emas ini sepertinya ia akan menjadi kandidat terkuat untuk menjadi pemenang Ballon d'Or 2014 yang akan diumumkan 12 Januari mendatang, itu sangat mungkin...

0 comments:

Post a Comment